Sunday, August 24, 2014

Cerita Orang Yang Diterima CPNS 2013

Saya diterima menjadi CPNS, kapan pengangkatannya?

Setelah ada surat keputusan pengangkatan sebagai calon pegawai negeri sipil (SK CPNS) maka resmi menjadi CPNS.

Prosesnya bagaimana?
  1. Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat / Daerah menyampaikan daftar pelamar yang dinyatakan lulus ujian penyaringan dan ditetapkan diterima untuk diangkat sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil kepada Kepala Badan Kepegawaian Negara untuk mendapat Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil
  2. Dalam menyampaikan daftar permintaan Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil tersebut dilengkapi dengan lampiran yang sudah ditentukan 
  3. Kepala badan Kepegawaian Negara memberikan Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil bagi yang memenuhi syarat, sedangkan yang tidak memenuhi syarat tidak diberikan Nomor Identitas Pegawai dan berkasnya dikembalikan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian yang bersangkutan
  4. Berdasarkan Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil (NIP) maka Pejabat Pembina Kepegawaian menetapkan keputusan pengangkatan yang bersangkutan menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil
Berapa lama proses pembuatan NIP?

Tergantung pada 2 hal:
  1. Kelengkapan berkas persyaratan
  2. Sedikit banyaknya instansi yang mengajukan permohonan NIP ke BKN 
Data dari BKN per 27 Januari 2014 menunjukkan dari 6.665 formasi yang diusulkan mendapatkan NIP sebanyak 5.310 yang sudah selesai atau persentasenya mencapai 80%.

Berarti dengan pengumuman kelulusan dimulai yang tanggal 24 Desember 2013 (asumsi intansi langsung mengusulkan NIP ke BKN), proses pembuatan NIP diperkirakan sekitar 1 bulanan.

SK CPNS memuat apa saja?

Isi pokok SK CPNS
  1. TMT
  2. Nama
  3. NIP
  4. Tempat/Tanggal lahir 
  5. Jenis Kelamin 
  6. Pendidikan 
  7. Golongan ruang 
  8. Masa kerja golongan 
  9. Gaji Pokok 
  10. Tugas pada satuan 
  11. Organisasi/unit kerja 
  12. Instansi 
TMT CPNS kapan?

Sesuai surat dari BKN, TMT CPNS
  1. Apabila usul penetapan NIP sampai dengan akhir Desember 2013, maka TMTnya 1 Januari 2014;
  2. Apabila usul penetapan NIP sampai dengan akhir Januari 2014, maka TMTnya 1 Februari 2014;
  3. Apabila usul penetapan NIP sampai dengan akhir Pebruari 2014, maka TMTnya 1 Maret 2014
Jadi tergantung kecepatan instansi mengajukan usulan NIP ke BKN

Jadi kita mulai kerja menunggu NIP selesai dulu ya ....

Tidak juga, ada sebagian instansi yang sudah memanggil kandidat CPNS untuk mulai masuk kerja (biasanya dimulai untuk orientasi awal). Namun sebagian besar instansi menunggu NIP selesai terlebih dahulu. Pernah ada kejadian bahwa CPNS sudah dipanggil masuk kerja, namun ternyata tidak diberikan NIP oleh BKN.

Lho sudah pemberkasan masih bisa gagal jadi CPNS ?

Pembatalan menjadi CPNS terjadi jika yang bersangkutan terbukti melakukan manipulasi data, misalnya data yang masukkan saat melamar tidak sesuai dengan data yang diberikan.

Kapan mulai gajian?

Setelah mulai masuk kerja nanti CPNS diminta untuk mengumpulkan dokumen sebagai persyaratan gaji seperti SK, surat nikah, akte kelahiran, NPWP dll. Nanti bendahara Satker pada unit penempatan yang akan mengurusnya. Lamanya sekitar 2-4 bulan untuk terima gaji pertama kali.

Benarkah kita terima rapelan gaji per TMT CPNS?

Tidak benar, gaji dibayarkan berdasarkan TMT SPMT (Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas) yang dibuat oleh pejabat yang berwenang dan merupakan bukti bahwa yang bersangkutan telah secara nyata melaksanakan tugasnya sejak tanggal sekian. Atau sederhananya gaji dirapel dari mulai masuk kerja

Bisa saja TMT CPNS 1 Januari 2014 tapi pemanggilan masuk kerja oleh instansi tanggal 1 Maret 2014, jadi gaji mulai dibayarkan per 1 Maret 2014.

Katanya masa kerja di perusahaan swasta bisa diperhitungkan menambah Masa kerja CPNS dan apa pengaruhnya

Benar…
Namun yang diperhitungkan hanya ½ (setengah) masa kerja sebagai pegawai swata dan masa kerja diperhitungkan paling banyak 8 tahun, dengan syarat: Perusahaan berbadan hukum; Jika bekerja lebih dari 1 perusahaan tidak boleh kurang dari 1 tahun untuk tiap perusahaan.

Pengaruhnya jelas ke Gaji Pokok, yang disebut MKG (Masa Kerja Golongan) contohnya sama-sama CPNS 2013 Golongan IIIA, si A tidak ada pengalaman gajinya mulai 2.186.400 si B pengalaman di swasta yang diakui 4 tahun gajinya mulai Rp 2.326.300

Kok lama banget pengumuman kelulusan CPNS Jakarta?
Tanya ke BKD ya...

Sebagai informasi saja pada perekrutan terakhir 2009 yang menjadi masalah adalah penetapan NIP. Ujian sekitar November pengumuman kelulusan sebulan kemudian, namun penetapan NIP sampai Maret-April 2010, alhasil mulai kerja baru 1 Mei 2010

Kalau Pegawai Tidak Tetap (PTT) atau Honorer gimana masa kerjanya?
Diperhitungkan penuh

Ini dulu, pertanyaan lain menyusul ....

Alur Pendaftaran Online CPNS 2014 Sampai Selesai

Proses penerimaan CPNS tahun 2014 ini harus terlebih dahulu mendaftar secara online melalui portal panselnas.menpan.go.id untuk mendapatkan username dan password yang digunakan untuk LOGIN pada portal instansi yang dilamar.

Pendaftar harus TELITI dan mencermati setiap keterangan/instruksi/pemberitahuan/peringatan yang muncul di halaman-halaman pendaftaran. Karena calon peserta hanya dapat mendaftar 1 (satu) kali di portal ini dan kesempatannya juga hanya sekali saja untuk mengikuti test di salah satu instansi yang dipilih. Panduan atau langkah-langkah dapat dibaca pada alur pendaftaran di website nasional.

Untuk mempermudah bagi pendaftar CPNS berikut penulis uraikan langkah-langkah yang harus dilakukan dalam melakukan pendaftaran online.

1. Pastikan calon pendaftar mendapat informasi tentang formasi jabatan yang tersedia beserta persyaratan dan kualifikasi yang dibutuhkan, caranya:



Klik menu Formasi CPNS 2014, layar akan menampilkan daftar K/L membuka lowongan CPNS seperti ditunjukkan dalam gambar di atas. Cermati semua formasi yang cocok dengan kualifikasi pendidikan, untuk mengetahui persyaratan ikuti langkah kedua.

2. Pelajari persyaratan-persyaratan



Lihat tulisan yang dilingkari, pada menu “Alur Pendaftaran” dibagian bawah terdapat alamat portal instansi untuk melihat persyarratan yang ditetapkan masing-masing instansi. Pada contoh di atas daftarnya hanya satu instansi, namun nantinya daftar akan bertambah.

Cermati semua persyaratan umum maupun khusus seperti umur,kualifikasi pendidikan, IPK, akreditasi, atau apakah ada syarat TOEFL dan lain-lain. Cara lainnya bisa langsung mengunjungi portal masing-masing instansi untuk mengetahui informasi dan keterangan lebih lengkap.

Jika sudah ada instansi yang cocok dan formasinya memenuhi kualifikasi daftarkan diri ke panselnas (langkah ketiga)

3. Mendaftar di panselnas.menpan.go.id



Pada menu Formasi CPNS 2014, klik pada daftar instansi pilihan (bisa K/L atau Pemda) yang akan memunculkan menu formasi instansi pilihan sebagai berikut:



Lihat lingkaran merah, cari bagian bawah kanan yang ada menu Formulir Registrasi kemudian klik, selanjutnya akan menampilkan menu utama yang WAJIB di isi seperti dibawah ini:

Pada langkah ini pendaftar harus mengisi secara cermat dan teliti semua fill seperti keterangan di atas (NIK, nama, email, instansi, tgl lahir, email dan instansi dari formasi yang dipilih. Jika sudah benar-benar yakin pendaftar bisa melakukan submit. Selanjutnya cek email untuk mengetahui username dan password yang akan digunakan untuk login ke sscn.bkn.go.id.

Pelamar login ke www.sscn.bkn.go.id dan melakukan pengisian biodata dan memilih jabatan yang dilamar lalu mencetak kartu registrasi.

Pelamar menyiapkan dan mengirimkan berkas sesuai persyaratan pendaftaran instansi dan wajib menyertakan kartu registrasi SSCN atau tanda bukti pendaftaran CPNS 2014.


4. Login atau kirim berkas lamaran pada Instansi

Proses selanjutnya tergantung ketentuan dari instansi yang dilamar apakah menggunakan pendaftaran berbasis online atau secara manual via pos (kirim berkas lamaran).

a. Login

Ini berlaku bagi instansi yang menerapkan pendaftaran berbasis online. Buka portal instansi yang dilamar, pada tahap ini lakukan LOGIN dengan menggunakan kode akses (username dan password) yang telah didapatkan dari portal nasional. Setelah berhasil LOGIN maka lengkapi data dengan mengisi formulir yang telah disediakan dan memilih jabatan yang diminati (MAKSIMAL 3 Jabatan berdasarkan prioritas) sesuai dengan kualifikasi pendidikan. Pastikan lowongan formasi beserta uraian jabatannya telah di baca.

Jika data telah lengkap, silahkan tunggu informasi selanjutnya, setelah selesai melengkapi data maka pendaftar akan mendapat informasi melalui email bahwa pendaftar berhasil melakukan pendaftaran CPNS.

b. Kirim lamaran manual atau via pos

Pertama-tama pelamar yang telah melakukan pendaftaran secara online agar mengunduh (download) dan mencetak kartu/Formulir pendaftaran.kemudian dikirimkan bersama berkas lamaran yang dipersyaratkan ke alamat pendaftaran, bisa juga langsung diantar tergantung ketentuan instansinya.  Biasanya pada stopmap atau berkas lamaran ditulis/dicantumkan dengan format seperti ini:


Berkas lamaran Pelamar akan diseleksi oleh Pantia Penerimaan CPNS 2014. Peserta yang dinyatakan Memenuhi Syarat seleksi administrasi berhak mengambil Kartu Tanda Peserta; Kartu Tanda Peserta dapat diambil sesuai jadwal yang akan ditentukan kemudian di Pemda atau BKD setempat dan wajib dibawa pada saat mengikuti ujian Computer Assisted Test (CAT) yang jadwalnya akan ditentukan kemudian.

Catatan penulis:
Masih belum jelas bagi instansi yang menerapkan pendaftaran berbasis online, setelah pelamar mendapatkan username dan password dari panselnas.menpan,go.id apakah harus login melalui sscn.bkn.go.id terlebih dahulu atau bisa langsung login ke portal instansi.

Sebagai contoh LKPP dalam situsnya dijelaskan dalam alur pendaftaran  bahwa username dan password dari  panselnas.menpan,go.id digunakan untuk login di portal rekrutmen CPNS LKPP.
Selain itu diagram alur pendaftaran panselnas di atas alurnya setelah mengirimkan form --> konfirmasi pendaftaran melalui email --> menuju portal instansi. Tunggu perkembangan selanjutnya.

Cek Formasi CPNS 2014 Kunjungi Situs formasi2.menpan.go.id / formasi3.menpan.go.id

Pada Penerimaan CPNS 2014 Panselnas memberikan kebijakan bahwa setiap instansi yang membuka pendaftaran CPNS harus menyediakan 5% dari seluruh formasi bisa dilamar atau terbuka bagi semua sarjana berbagai jurusan.

Untuk mengetahui informasi Instansi yang membuka formasi CPNS untuk semua jurusan silahkan kunjungi situs:

http://formasi2.menpan.go.id/ atau
http://formasi3.menpan.go.id/

Caranya pada kolom Jurusan ketik kata "semua jurusan", bisa di filter pada semua jenjang dan instansi (pusat atau daerah).



 ***
update: 198



Kemenko Kesra
NAMA  JABATAN  KUALIFIKASI PENDIDIKAN GOL RUANG FORMASI
Auditor Pertama S1 Semua Jurusan III/a 2
 
BNPB
NAMA  JABATAN  KUALIFIKASI PENDIDIKAN GOL RUANG JML FORMASI
Perencana Pertama  S1 Semua jurusan  III/a  2
Basarnas
NAMA  JABATAN  KUALIFIKASI PENDIDIKAN GOL RUANG JML FORMASI
Pranata SAR DIII semua jurusan kependidikan II/c 6
Pengadministrasi Umum DIII semua jurusan kependidikan II/c 11

Sekretariat Kabinet (Sekab)
NAMA  JABATAN  KUALIFIKASI PENDIDIKAN GOL RUANG JML FORMASI
Auditor Pertama S1 Semua Jurusan III/a 2

Mahkamah Agung (MA)
Auditor Pertama Sarjana (S1) Semua Jurusan III/a 9
Peneliti pertama Sarjana (S1) Semua Jurusan III/a 4
Perencana Pertama Sarjana (S1) Semua Jurusan III/a 5
Kementerian Sosial
Auditor Pertama D IV/S1 Semua Jurusan III/a 3
Widyaiswara Pertama D IV/S1 Semua Jurusan III/a 4
Setjen MPR
Analis Kebijakan S1 Semua Jurusan III/a 2
Perencana pertama S1 Semua Jurusan III/a 1
PPATK
Pengadministrasi Barang Diploma III (D-3) semua jurusan II/c 1
Pengadministrasi Perpustakaan Diploma III (D-3) semua jurusan II/c 1

BKKBN
Analis Program/Perencanaan S1 Seluruh Jurusan IIIa 5
Sekretariat Negara
Analis Kebijakan  S1 Semua Jurusan III/a 8
ANRI
NAMA  JABATAN  KUALIFIKASI PENDIDIKAN GOL RUANG JML FORMASI
Widyaiswara Pertama S-1 Semua Jurusan  Kependidikan III/a 2
BATAN
Perencana Pertama S1 -terbuka  untuk semua  kualifikasi pendidikan III.a 2
Analis Kepegawaian   Pelaksana DIII - terbuka untuk semua kualifikasi pendidikan ilmu sosial II.c 3
Analis Sistem Mutu dan Lingkungan S1 - Terbuka untuk semua  kualifikasi pendidikan ilmu sosial III.a 2
Analis Pengelola BMN S1 - terbuka untuk semua  kualifikasi pendidikan ilmu ekonomi III.a 3
Penyusun Bahan    Sistem Jaminan Mutu DIII - terbuka untuk semua  kualifikasi pendidikan  ilmu sosial II.c 1
Auditor Pertama S1 - terbuka untuk semua kualifikasi pendidikan III.a 2
Bakorkamla
ANALIS KEAMANAN LAUT S1 SEMUA KUALIFIKASI PENDIDIKAN III/a 6
PENYULUH KEAMANAN LAUT S1 SEMUA KUALIFIKASI PENDIDIKAN III/a 5
Setjen DPD
Analis Kebijakan pertama S1 Ekonomi, S1 Ilmu Administrasi   Negara/Publik,S1 Ilmu Sosial Politik III/a 16
Peneliti pertama S1 Ilmu Sosial Politik, S1 Ilmu Ekonomi,   S1 Akuntansi, S1 Manajemen III/a 14
Analis Materi Sidang S1 Manajemen, S1 Ilmu Sosial Poilitik III/a 4




Badan Informasi Geospasial (BIG)
PENGADAAN BARANG DAN JASA PERTAMA S1 SEMUA JURUSAN III-a 2
Kementerian BUMN
Analis Data BUMN S1/DIV Semua Jurusan III/a 11
Badan Standarisasi Nasional (BSN)
Auditor Terampil  D3 Semua Jurusan II/c 1

32 CPNS Daerah dan Formasinya Update 25/08/2014 (Sumut, Bengkulu, Riau, Kepulauan Riau, Kepulauan Babel, Jambi, Sumbar, Sumsel, Lampung, Banten, Jabar, DIY, Jateng, Jatim, Kaltim, Kalbar, Kalsel, Kalteng, Kalut, NTB, NTT, Sulsel, Sulbar, Sulut, Sulteng, Sulawesi Tenggara, Maluku, Gorontalo, Maluku Utara, Papua, Papua Barat)

Daftar instansi daerah berikut rincian formasi CPNS 2014 dapat dilihat dan dicari pada situs:
  •  formasi2.menpan.go.id
  • formasi 3.menpan.go.id
Persyaratan dapat dilihat di http://sscn.bkn.go.id/, cara lainnya aktif memantau situs Pemda atau BKD setempat untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang persyaratan atau mekanisme pendaftarannya.

Sumatera Utara
  1. Pemkab Deli Serdang - 64 formasi
  2. Pemkab Nias - 113 formasi
Bengkulu
  1. Pemprov Bengkulu - 128 formasi
  2. Pemkab Kaur - 105 formasi
  3. Pemkab Lebong - 90 formasi
 Riau
  1. Pemprov Riau - 168 formasi
  2. Pemkab Siak - 127 formasi
  3. Pemkab Rokan Hilir - 145 formasi
Kepulauan Riau
  1. Pemkab Lingga - 268 formasi
 Kepulauan Babel
  1.  Pemkab Bangka Barat - 104 formasi
Jambi
  1. Pemkab Bungo -  96 formasi
  2. Pemkab Tebo - 89 formasi
  3. Pemkab Tanjung Jabung Barat - 120 formasi
Sumatera Barat
  1. Pemkot Bukittinggi - 56 formasi
  2. Pemkot Pariaman - 68 formasi
  3. Pemkab Pesisir Selatan  -  30 formasi
Sumatera Selatan
  1. Pemkab Musi Rawas - 103 formasi
  2. Pemkab Ogan Komering Ilir - 99 formasi 
  3. Pemkab Empat Lawang - 114 formasi
Lampung
  1. Pemkot Metro - 49 formasi
  2. Pemkab Tulang Bawang - 73 formasi
Banten
  1. Pemkot Tangerang - 116 formasi
Jawa Barat
  1. Pemprov Jabar - 172 formasi
  2. Pemkab Bogor - 104 formasi
  3. Pemkab Indramayu - 39 formasi
  4. Pemkab Bekasi - 102 formasi
  5. Pemkot Bandung - 94 formasi
  6. Pemkot Cimahi - 52 formasi
Jogjakarta
  1. Pemkab Gunungkidul - 30 formasi
Jawa Tengah
  1. Pemkab Batang - 50 formasi
  2. Pemkab Demak - 55 formasi
  3. Pemkab Grobogan - 50 formasi
  4. Pemkab Temanggung - 50 formasi 
  5. Pemkab Wonogiri - 30 formasi
  6. Pemkot Semarang - 90 formasi 
  7. Pemkab Sragen - 30 formasi
Jawa Timur
  1. Pemkab Banyuwangi - 51 formasi
  2. Pemkab Kediri - 41 formasi
  3. Pemkab Bojonegoro - 82 formasi
  4. Pemkab Tuban - 52 formasi
  5. Pemkot Surabaya - 116 formasi
  6. Pemkab Trenggalek - 48 formasi
  7. Pemkot Blitar - 67 formasi
  8. Pemkab Madiun - 32 formasi
  9. Pemkab Magetan - 30 formasi
Kalimantan Timur
  1. Pemprov Kaltim - 179 formasi
  2. Pemkot Balikpapan - 137 formasi
  3. Pemkot Tarakan - 127 formasi
  4. Pemkab Bulungan - 129 formasi
Kalimantan Barat
  1. Pemkot Pontianak - 81 formasi
  2. Pemkab Kapuas Hulu  - 106 formasi 
  3. Pemkab Kubu Raya  - 113 formasi
  4. Pemkot Singkawang - 63 formasi
Kalimantan Selatan
  1. Pemkab Kotabaru - 93 formasi
  2. Pemkab Tapin -  94 formasi
  3. Pemkab Tanah Laut - 75 formasi
  4. Pemkab Tabalong - 69 formasi
  5. Pemkot Banjar Baru - 15 formasi 
  6. Pemkab Hulu Sungai Selatan - 47 formasi 
  7. Pemkot Banjarmasin - 59 formasi 
  8. Pemprov Kalsel - 160 formasi 
  9. Pemkab Hulu Sungai Utara -69 formasi
  10. Pemkab Banjar - 62 formasi
Kalimantan Tengah
  1. Pemkab Kotawaringin Timur - 87 formasi
  2. Pemkab Kotawaringin Barat - 95 formasi
  3. Pemkab Seruyan - 192 formasi
  4. Pemkab Sukamara - 159 formasi
  5. Pemkab Gunung Mas - 90 formasi 
Kalimantan Utara
  1. Pemprov Kaltara - 300 formasi
  2. Pemkab Malinau - 160 formasi
Nusa Tenggara Barat
  1. Pemkab Bima - 37 formasi
  2. Pemkab Lombok Barat - 40 formasi
Nusa Tenggara Timur
  1. Pemprov NTT - 125 formasi
  2. Pemkab Timor Tengah Selatan - 58 formasi
  3. Pemkab Kupang  - 50 formasi
  4. Pemkab Manggarai Timur - 91 formasi
  5. Pemkab Malaka - 200 formasi
  6. Pemkab Belu - 75 formasi 
  7. Pemkab Sabu Raijua - 168 formasi
  8. Pemkab Sikka - 48 formasi
Sulawesi Selatan
  1. Pemkab Gowa - 39 formasi
  2. Pemkab Tana Toraja  - 41 formasi
  3. Pemkab Sinjai - 35 formasi
  4. Pemkot Parepare  - 53 formasi
  5. Pemkab Toraja Utara - 71 formasi
  6. Pemkot Makassar - 88 formasi
  7. Pemkab Barru  - 37 formasi 
  8. Pemkab Kepulauan Selayar - 90 formasi 
  9. Pemkab Soppeng - 39 formasi
  10. Pemkab Bulukumba - 37 formasi
Sulawesi Barat
  1. Pemkab Majene - 54 formasi
Sulawesi Utara
  1. Pemkab Minahasa Selatan - 40 formasi
  2. Pemkab Siau Tagulandang Biaro 
  3. Pemkab Bolaang Mongondow - 42 formasi
  4. Pemkab Bolaang Mongondow Selatan - 146 formasi
Sulawesi Tenggara
  1. Pemkab Konawe Selatan - 81 formasi
Sulawesi Tengah
  1. Pemprov Sulawesi Tengah - 159 formasi
  2. Pemkab Tojo Una Una -  86 formasi 
  3. Pemkab Buol - 66 formasi
Gorontalo
  1. Pemkab Gorontalo Utara - 125 formasi
Maluku
  1. Pemprov Maluku - 129 formasi
  2. Pemkab Buru Selatan - 183 formasi
  3. Pemkab Kepulauan Aru - 91 formasi 
  4. Pemkot Tual - 121 formasi
Maluku Utara
  1. Pemkab Halmahera Utara - 110 formasi
  2. Pemkab Halmahera Selatan  - 112 formasi
Papua
  1. Pemkot Jayapura  - 70 formasi
  2. Pemkab Jayawijaya - 122 formasi
  3. Pemkab Mappi - 144 formasi
  4. Pemkab Boven Digoel - 201 formasi
  5. Pemkab Biak Numfor - 73 formasi
Papua Barat
  1. Pemprov Papua Barat - 231 formasi
  2. Pemkab Sorong - 67 formasi

Formulir Pendaftaran CPNS 2014

 

PERHATIAN!!

  1. Pendaftaran hanya dapat dilakukan 1 (satu) kali. Anda tidak dapat membatalkan atau mengganti pilihan instansi yang telah anda pilih
  2. Anda hanya dapat memilih instansi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Jadwal selengkapnya, silahkan lihat pada tautan ini:
  3. Setelah anda mendaftar di Portal Nasional, anda baru dapat login ke portal instansi minimal 1x24jam. Daftar portal instansi bisa dilihat di tautan ini
  4. Jika anda mengalami kesulitan hubungi panselnas@menpan.go.id





YYYY-MM-DD (1987-12-10)




YvvSD

KIRIM

Passing Grade CPNS 2014 Berbasis CAT

Menteri PAN-RB Azwar Abubakar menuturkan, panitia tes CPNS 2014 saat ini sedang mematangkan penetapan passing grade. Tidak menutup kemungkinan, passing grade tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun lalu.

Seperti diketahui pada tes berbasis LJK (Lembar Jawaban Komputer) CPNS 2013, passing grade ditetapkan berbeda-beda untuk setiap jenis tes. Passing grade tes karakteristik pribadi adalah 106, tes intelegensia umum 70, dan tes wawasan kebangsaan 64.

Sedangkan passing grade ujian berbasis CAT (computer assisted test) untuk tes karakteristik pribadi adalah 105, tes intelegensia umum 75, dan tes wawasan kebangsaan 70.

Lanjutnya lagi, "tahun lalu banyak pemda yang meminta keringanan passing grade. Alasannya jika menggunakan passing grade seperti dilansir panitia pusat, maka banyak putra-putri daerah yang tidak lolos menjadi abdi negara. Dia mengatakan usulan itu tidak bisa dipenuhi, karena tes CPNS ini berlaku terbuka untuk seluruh warga Indonesia.

Untuk tes CPNS tahun ini, Azwar mengatakan seluruh pemda harus mematuhi aturan passing grade kelulusan. Aturan ini bisa dikecualikan untuk daerah-daerah yang sejak awal disepekati mendapatkan program afirmasi atau keringanan.

Azwar juga mengingatkan, pemda harus segera membuat aturan teknis pendaftaran tes CPNS sejak awal. Misalnya hanya menerima pelamar dari daerah setempat, harus segera diumumkan sejak awal. Sehingga pelamar dari luar daerah tidak merasa tertipu.
◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Sumber Informasi

sscn.bkn.go.id
panselnas.menpan.go.id

Total Pageviews

Copyright 2013 CPNS 2014: 08/24/14 Template by Blogger Template. Powered by Blogger